Langsung ke konten utama

Review Drama Korea Strong Girl Gang Nam Soon

Drama ini berkisah pada seorang gadis bernama Gang Nam Soon yang lahir dari keluarga dengan kekuatan super. Darah super ini diturunkan dari garis keturunan sang ibu. Bisa dibilang drama ini spin of dari drama tahun 2017, dengan judul Strong Women Do Bong Soon yang diperankan Park Bo Young dan Park Hyung Sik. Gang Nam Soon ini merupakan saudara jauh dari Do Bong Soon, yang sama-sama punya kekuatan super.
 
Di drama ini fokus cerita tidak hanya dari Gang Nam Soon tapi ibu dan neneknya juga berperan penting dalam membasmi setiap kejahatan yang terjadi di kota.

Sinopsis

Gang Nam Soon (Lee Yoo Mi) merupakan putri dari Hwang Geum Ju ( Kim Jung Eun), seorang pengusaha kaya raya dan baik hati. Sempat hilang selama 15 tahun di Mongolia dan dibesarkan oleh orang tua angkat yang sayang padanya. Hingga akhirnya ia kembali ke Korea dan mencari orang tua kandungnya. Berbekal kekuatan supernya ia menolong setiap orang yang kesulitan dan membasmi setiap kejahatan didepannya. Di bantu oleh seorang detektif tampan dari divisi narkoba bernama Kang Hee Sik (Ong Seung Wu) Sampai lah ia bertemu dengan kedua orang tua kandungnya, namun banyak kejahatan yang terjadi disekelilingnya. Kejahatan terbesar adalah kasus narkoba yang melibatkan CEO muda Ryu Si O (Byun Wo Seok).


Komentar Pribadi 

Buat kamu yang ngerasa penat butuh refreshing, coba deh nonton drama ini. Ini tuh genre romcom gitu kan tapi banyak komedinya banget. 
Dijamin gak akan bosan, karena tiap episode selalu menghadirkan hal lucu yang kadang diluar ekspetasi. 

Dari segi cerita termasuk unik, karena yang ditampilkan bukan hanya kisah romantis komedi aja, walaupun sebenarnya banyak banget komedi😆 tapi tentang keluarga, persahabatan, bisnis, cinta dan kejahatan.

Akting pemainnya juga patut di acungi jempol, totalitas dan diluar ekspektasi.

Keluarga Gang Nam Soon, termasuk sang ibu dan nenek yang sama-sama punya kekuatan super mengabdikan kekuatan nya hanya untuk hal baik saja. 

Gang Nam Soon yang polos namun cerdik mampu menghadirkan hal yang serius tapi tetap dengan gaya jenakanya. 


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Review Film Unlocked - Review Lina

Ketika ponselmu diretas orang tak dikenal dan menghancurkan hidupmu. Film thriller Korea ini menampilkan aktor Im Si Wan yang kembali berperan sebagai seorang hacker dan psikopat. Im Si Wan kembali dengan peran psikopat setelah tampil dengan karakter tersebut di film Stranger from Hell dan Emergency Declaration. Di film Unlocked ini, Im Si Wan beradu akting dengan Chun Woo-Hee, artis cantik yang banyak memenangkan penghargaan Best Actress Korea. Sinopsis Film Film ini bercerita tentang seorang wanita bernama Lee Na-Mi (diperankan Chun Woo-Hee). Ia bekerja sebagai karyawan marketing di perusahaan "Massit Gannak". Suatu hari ketika pulang kerja dalam keadaan lelah dan sedikit mabuk Lee Na Mi tanpa sadar menjatuhkan ponselnya di bus. Di ponsel tersebut berisi semua data pribadi miliknya. Untungnya, ponsel tersebut ditemukan oleh  Oh Jun Yeong (Im Si wan) dan  dikembalikan pada Lee Na Mi. Namun, sejak saat itu banyak keanehan yang  terjadi dala

Pengalaman Melamar Kerja Pertamaku

Assalamualaikum Wr. Wb. Buat para pencari kerja diluar sana aku mau berbagi kisah ku sedikit nih... Jujur aja ya ini cerita konyol banget soal aku yang gak tahu apapun gimana cara melamar kerja yang bener. Jadi waktu itu merupakan hari dimana aku sudah gak sibuk disekolah, ya maklum lah habis ujian kan ya, ada hari hari santainya gitu, paling kesekolah cuma buat persiapan wisuda atau sekadar mengembalikan buku ke perpustakaan dan melengkapi administrasi yang belum kelar. Teman-temanku bahkan ada yang sudah dapat kerja ya walaupun dengan gaji seadanya, ya maklum lah mau dibilang lulus juga belum kan ?, nah dari situ diriku ini kepengen juga bisa ngisi waktu santai dengan kerja daripada cuma makan, tidur, malah kayak nyusahin dirumah gak ada kerjaan. Akhirnya aku putuskan buat tanya lowongan kesalah satu temanku yang sudah dapat kerja tadi. Dapat tuh.., di salah satu Toko HP yang kebetulan banget emang belum di buka karena toko baru dan butuh karyawan, udah gitu tempatnya juga deket ba

Review Drama Crash Course In Romance - Review Lina

Annyeonghaseyo chingu ☺️ pada tulisanku  kali ini aku mau kasih review drama yang sedang tayang di TVn dan Netflix. Judulnya Crash Course In Romance atau Ilta Scandal. Tayang setiap Sabtu-Minggu malam. Drama ini tayang sejak 14 Januari 2023 dan akan tayang selama 16 episode. Seneng banget lihat Jung Kyung Ho main drama lagi setelah dari Drama Hospital Playlist 1 & 2,  selain itu temennya Yoo Yeon Seok juga lagi ada drama on going judulnya  Interest Of Love  , (bisa liat reviewnya).  *Cowok bucin dari Hosplay main romcom lagi, kyaaa..... senangnyaaaa😆😆* Oke langsung aja baca sinopsis singkatnya. Sinopsis Drama ini menceritakan Choi Chi Yeol seorang instruktur matematika yang populer di Korea. Bahkan ia disebut sang guru bintang. Ia sangat bekerja keras dalam pekerjaannya. Ia pun sangat menghargai waktu. Namun karena terlalu fokus bekerja membuatnya susah tidur dan mencerna makanan. Sampai akhirnya ia menemukan makanan "Banchan terbaik bangs